Sunday, March 24, 2013




Syaikh Yusuf Al Qaradhawi dalam khutbah Jum’atnya, 22 Mac, 2013, mengatakan bahwa ia meyakini bahwa Syaikh Muhammad Sa’id Ramadhan Al Buthi dibunuh oleh tentara Basyar Al Assad.

“Saya percaya Syaikh Al Buthi dibunuh oleh tentera Basyar sendiri dengan penuh perencanaan, sebab Masjid tempat Syaikh Al Buthi mengajar merupakan masjid yang paling ketat kawalan keselamatannya. Dan kenapa hanya  sedikit bekas terbakar, walau sedikit pun dalam masjid kalau hal itu adalah serangan bom bunuh diri?” ungkapnya.



Sebelumnya,
beredar informasi bahwa Syaikh Al Buthi dibunuh dalam serangan bom bunuh diri yang membunuh  hingga 42 orang dan 84 lainnya cedera. Cucu Syaikh Al Buthi juga menjadi korban tewas. Informasi ini dikeluarkan oleh media pemerintahan Syria  pimpinan Basyar Al Assad.

Syaikh Al Qaradhawi sendiri merupakan salah seorang rakan Syaikh Al Buthi dan telah menjalin pertemanan sejak lama. Bahkan Syaikh Al Qaradhawi menjadi pembela Syaikh Al Buthi yang berijtihad politik dalam revolusi Syria untuk menghindari perang berdarah dan kekerasan.


Syaik Al Qaradhawi menyatakan bahawa Syaikh Al Buthi berhak berijtihad, meski menurutnya ijtihad tersebut kurang tepat dengan kondisi Syria. Dalam hal ini Syaikh Al Qaradhawi berbeda ijtihad politik dan pandangan kerana beliau sendiri mendukung menjatuhkan rejim Al Assad dan mendukung para mujahidin revolusioner dari berbagai kelompok.

sumber: zilzaal

No comments:

Post a Comment